You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Gelar Coffe Morning Bersama Jurnalis Balai Kota
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Gelar Coffee Morning Bersama Jurnalis Balai Kota

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Wakil Gubernur, Sandiaga Uno, beramahtamah dengan puluhan wartawan yang biasa bertugas di lingkungan Pemprov DKI. Kegiatan yang dikemas dalam acara coffee morning ini digelar di Gedung Balai Agung, Balai Kota, Rabu (25/10) pagi. 

Kami ingin teman-teman turut membantu, kabari apa yang menjadi perhatian dan apa yang tidak tepat

Dalam sambutannya Anies mengatakan, berinteraksi dengan awak media selama sepekan menjabat gubernur merupakan satu pengalaman baru. 

Anies Apresiasi Putusan MA Kabulkan Pembebasan Lahan MRT

"Tiba di kantor dan keluar rapat sudah ditunggu puluhan awak media merupakan hal yang baru saya rasakan. Kita ingin berterimakasih, perjalanan kita sudah panjang. Ke depan kita akan terus berinteraksi," ujar Anies.

Anies mengaku siap membuka diri berinteraksi dengan para jurnalis.

"Inilah era modern di Jakarta yang penuh keterbukaan. Kami ingin teman-teman turut membantu, kabari apa yang menjadi perhatian dan apa yang tidak tepat," tambahnya.

Anies juga berharap kegiatan serupa bisa rutin digelar. Diharapkannya para jurnalis bisa turut berperan membangun Jakarta dengan memberi masukan yang konstruktif.

Sementara, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menyampaikan apresiasinya atas peran media yang turut mensosialisasikan pembangunan di Jakarta. Dirinya pun menyatakan kesiapan untuk menjawab segala hal yang ditanyakan wartawan terkait pemberitaan.

"Kami sangat terbuka," ujarnya.

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta, Dian Ekowati menambahkan, ada puluhan wartawan dari sekitar 70 media yang biasa bertugas di Balai Kota. Diharapkannya, kegiatan coffee morning semakin memperat silaturahmi antara pempov dan jurnalis.

"Kami berharap kegiatan ini semakin mempererat hubungan kita," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8676 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2746 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1690 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1518 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1385 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik